Merokok
adalah kebiasaan yang sudah banyak ditinggalkan di berbagai negara di
dunia, tapi yang terjadi di Indonesia kebalikannya. Di negeri ini 60%
pria secara rutin menghisap rokok. Michelle Siu, fotografer asal Kanada
ikut prihatin dengan hal ini dan mengabadikannya dalam serial foto yang
ia beri judul "Marlboro Boys"
Siu sangat prihatin saat mengetahui fakta bahwa saking banyaknya perokok
di Indonesia, bahkan anak-anak berusia 4-5 tahun ada yang sudah mulai
merokok. "Konsumsi tembakau di Indonesia adalah permasalahan yang pelik
karena mempengaruhi negara ini secara budaya, politik dan ekonomi. Tak
sampai 10 langkah Anda berjalan, Anda akan temui iklan rokok, atau orang
yang merokok", Ujar Siu.
Ekonomi Indonesia juga cukup bergantung pada Industri tembakau. Banyak
orang di Indonesia yang hidup sebagai petani tembakau. Para perokok juga
akan dengan mudah ditemui di lingkungan sekitar sehingga anak-anak di
usia yang sangat dini sudah mengetahui tentang rokok. Sekian banyaknya
dana yang mengali dari industri rokok menyebabkan peraturan di Indonesia
tentang rokok juga sangat longgar, misalnya perokok bisa dengan santai
merokok di angkutan umum saat mereka berangkat atau pulang sekolah.
Melalui foto-foto hasil jepretannya, Siu merefleksikan hilangnya
kepolosan bocah pada anak anak "Marlboro Boys" ini. "Mereka menghisap
dan menghembuskan rokok seperti kakek tua yang sudah merokok
bertahun-tahun--bahkan beberapa dari mereka menghisap dua pak rokok
sehari sejak mereka masih sangat kecil"
Inilah sebagian foto "Marlboro Boys" karya Michelle Siu yang dimuat di
Time.com
|
Ilham
Hadi saat ini duduk di kelas 3 SD. Ia merokok lebih dari dua pak sehari
sejak berusia 4 tahun. Ilham tinggal di daerah Sukabumi, Jawa Barat
(foto : Michelle Siu) |
|
Ilham Hadi saat berpose menghisap rokok sementara di depan pintu adiknya ikut melihat (Foto : Michelle Siu) |
|
Illham
Muhamad sudah merokok sejak berusia lima tahun. Dalam foto ini Ilham
menghisap rokok pertamanya hari itu dengan sangat dalam. Ilham tinggal
di rumah neneknya. Ia tak mau bersekolah dan apabila neneknya tidak
memberinya uang untuk membeli rokok, Ilham akan menangis dan melempar
barang-barang (Foto : Michelle Siu)
|
|
Eman
berpose saat ia menghisap rokok sambil menenteng plastik berisi minuman
berwarna di Jakarta Timur, 12 Februaru, 2014 (Foto : Michelle Siu)
|
|
Ompong, sedang berpose menghisap rokok di daerah Jakarta Selatan, 12 Februari 2014 (Foto : Michelle Siu) |
|
Anak-anak
sekolah bisa dengan santai menghisap rokok di kendaraan umum. Di
Indonesia, tidak ada hukum yang tegas melarang mereka melakukannya.
(Foto : Michelle Siu) |
|
Rian tengah berpose sedang merokok di suatu daerah di Jakarta Timur, 12 Februari 2014 (foto : Michelle Siu) |
|
Andika Hadi tengah merokok di depan warnet di suatu tempat di Depok, Jawa Barat (foto : Michelle Siu) |
|
Dihan
Muhamad. Ia biasa menghisap dua pak rokok atau lebih dalam sehari. Ia
berpose untuk pemotretan sementara ibunya tengan menyusui adiknya di
rumah mereka di sebuah desa dekat kota Garut pada bulan Februari tahun
2014 (Michelle Siu) |
|
|
|
|
Pukul 7 Pagi, Dihan Muhammad akan menghisap rokok pertamanya sebelum berangkat sekolah.Saat ini Dihan duduk di kelas 1 SD (foto:Michelle Siu) |
|
|
Dihan Muhammad merokok di dalam rumahnya di sebuah desa di Garut, Jawa Barat (foto:Michelle Siu) |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar